Minggu, 05 Maret 2017

Tips Pola Hidup Sehat





Banyak penyakit bersumber dari pola hidup yang buruk dari diri sendiri. Pola ini terbentuk dari aktivitas sehari-hari yang berulang dan menjadi kebiasaan. Oleh karenanya, penting untuk menjaga agar kebiasaan Anda sehari-hari dapat menjadi rangkaian pola hidup sehat.







 
Remaja adalah satu fase dimana orang itu ada di fase sedang bertumbuh dan berkembang untuk menjadi dewasa. Masa remaja juga menjadi masa untuk menentukan bagaimana kita akan menjalani hidup kita maksudnya adalah masa remaja sudah mempunyai pikiran sendiri atau nalar dan masa remaja itu juga setidaknya orang itu sudah bisa menentukan baik atau tidaknya untuk kehidupanya. Bicara soal pola hidup remaja, disini saya akan menerangkan bagaimana  pola hidup sehat untuk remaja ? Pastinya kalian yang membaca artikel ini juga masih remaja jadi bisa langsung di praktekan atau di terapkan untuk kehidupan sehari-hari.
Bagaimana Pola Hidup Sehat Untuk Remaja ? Ini dia ulasan bagaimana cara hidup atau pola hidup sehat untuk remaja ?
   
1. Tidur Yang Cukup
Image result for sleeping cartoon
 

Ya pertama adalah membahas tentang pola hidup sehat untuk remaja yaitu salah satunya adalah 'Tidur yang Cukup" yang artinya yaitu Tidur=istirahat atau kita mengistirahatkan badan kita seluruh organ kita untuk istirahat untuk istilahnya kalau batre handphone adalah mengeCharge.
Ya, Masa remaja adalah masa yang tumbuh dan berkembang dan dengan masa itu remaja perlu tidur untuk menjadikan masa tumbuh dan berkembang itu menjadi semakin cepat dan lebih baik.
Tidur yang cukup yaitu 8 jam / hari akan menjadikan badan kita menjadi fit dan tidak mudah loyo dan lesu. Tidur begadang pun itu dianjurkan hanya sekali dalam seminggu jangan setiap hari, sebab begadang menjadikan pikiran kita tidak fresh lagi dan akan mengakibatkan kurangnya konsentrasi pada diri kita.

2. Makan 4 Sehat 5 Sempurna
Image result for makanan sehat kartun


Makan adalah kewajiban bagi manusia untuk memperoleh tenaga,vitamin,karbohidrat,Dll sebabnya makanan yang akan dimakan adalah makanan yang 4Sehat 5Sempurna. Seperti waktu SD ada sosialisasi makanan 4Sehat 5Sempurna yang dianjurkan kita makan setiap harinya. Ingat makanan ini di anjurkan dan wajib kalian makan setiap harinya. Gunanya untuk mendapatkan semua zat-zat yang diperlukan oleh tubuh kita yang digunakan untuk menyehatkan badan dan mempercepat pertumbuhan dan perkembangan anak tersebut.

3. Olahraga Seminggu 3 kali 

Image result for jogging cartoon

Olahraga bagi remaja adalah hal yang wajib, gunanya untuk melatih otot kita dan menyehatkan kita dari kalori yang ada di tubuh kita. Olahraga yang mudah cukup kita ambil sepatu lari dan kita cari lapangan untuk lari memutari lapangan. Olahraga saya yang rutin saya adakan setiap minggu adalah futsal. Futsal adalah permainan 5 vs 5 yang diadakan di lapangan futsal yang kemenanganya ditentukan oleh memasukan gawang kedalam gawang.

4. Senyum Membuat Kita Sehat

Image result for smile cartoon
Apakah senyum membuat kita sehat ? Jawabanya "iya" Sebab apa ?
Sebab senyum adalah pengekspresian diri kepada hal-hal yang dianggap kita menyenangkan atau yang bahagia. Nah dengan senyum pertama , Hati kita merasa bahagia,Senang,dan Rasa sedih akan hilang. Ingat, penyakit juga bisa di sebabkan oleh pikiran kita, tetapi dengan senyum kita bisa membuang pikiran yang menyebabkan sakit tersebut. Senyum adalah terapi pada diri kita sendiri untuk menghibur diri kita sendiri agar tidak stres.

5. Jauhi Asap Rokok

Image result for no smoking cartoon 
Remaja di Indonesia 60% adalah perokok, jadi jika satu kelas ada 10 orang siswa remaja laki-laki(karena biasanya yang suka rokok adalah laki-laki) maka 6 diantaranya adalah seorang perokok , ini telah di buktikan di beberapa survey seluruh indonesia.
Asap rokok juga akan menyebabkan banyak timbulnya penyakit yaitu seperti : TBC,Asma,Bronkitis,Kangker Paru-paru, Gangguan Janin Ia sih tidak begitu langsung dampaknya terjadi tetapi jika dibayangkan saja anda merokok satu hati 10 batang di kali 30 hari maka 300 rokok akan di habiskan , dan asap yang akan masuk kedalam tubuh kita juga semakin banyak.

1 komentar: